Butuh Penawaran Harga Alat Survey?

Tugas dan Kompetensi Surveyor Tanah Topografi

27 Oktober 2021 - Kategori Blog

Surveyor pasti identik dengan pekerjaan lapangan, panas panasan di luar ruangan dan bekerja dengan alat alat yang canggih. Selain nilai akademik yang bagus, seorang surveyor juga harus memiliki sikap teliti, detail oriented, dan problem solving yang kuat. Surveyor ada banyak jenis nya tetapi yang paling umum dikenal adalah surveyor tanah topografi. Berikut defisini, tugas dan kompetensi surveyor tanah topografi.

Pelatihan Indosurta


LIHAT JUGA : Mengenal Fungsi GPS Pemetaan dan Survey


Definisi Surveyor Tanah Topografi

Surveyor adalah orang yang memiliki kemampuan untuk memeriksa, mengawasi dan mengamati hasil pekerjaan lain. Sebenarnya istilah surveyor identik dengan dunia konstruksi dan pertambangan. Namun seiring berkembang nya jaman istilah surveyor digunakan dalam berbagai bidang, seperti surveyor dari bank atau surveyor dari perusahaan pinjaman.

Seorang surveyor harus menguasai pengetahuan akademik seperti ilmu matematika, ilmu ukur tanah dan ilmu untuk mengoperasikan alat survey. Dan surveyor juga harus bisa bekerja sama dalam tim maupun individual, kemampuan berbicara yang baik dan memiliki kendali emosi yang baik.

Surveyor bisa bekerja di perusahaan konstruksi/tambang atau konsultan. Dan seorang surveyor juga harus bisa membaca data dari alat survey yang ia operasikan dan menjelaskan kepada atasan/klien maksud dari data yang didapat. Contoh nya saat seorang surveyor menggunakan teknik GPS Geodetik, ia juga harus bisa menguasai post processing.

 

Tugas Surveyor Tanah Topografi

  • Menentukan batas dan luas bidang tanah yang sedang dikerjakan.
  • Melakukan pengukuran dan pemetaan permukaan bumi.
  • Melakukan perencanaan dan pembuatan sistem informasi geografis dari suatu wilayah
  • Menentukan posisi objek dan titik berdasarkan titik koordinat
  • Mengevaluasi hasil pengukuran
  • Menyusun penggambaran data

 

Kompetensi Surveyor Tanah Topografi

Seperti yang sudah disampaikan diatas, kompetensi surveyor harus memiliki soft skill dan hard skill, dimana ilmu akademik seperti ilmu matematika, ilmu tanah, ilmu teknik gambar, ilmu untuk mengoperasikan alat survey menjadi standar kompetensi. Soft skill surveyor yang harus dimiliki adalah mampu bekerja sama dalam tim atau individual, detail oriented dan memiliki kendali emosi yang baik.  dengan memiliki kedua skill tersebut, seorang surveyor akan dapat bekerja baik dan profesional.

Memiliki pengetahuan tentang teori-teori pengukuran dan ketrampilan-ketrampilan praktis juga menjadi kompetensi surveyor. Geometri, aljabar dan trigonometri sering digunakan untuk keperluan menghitung, terutama trigonometri menjadi pelajaran wajib bagi calon surveyor atau surveyor pemula.

Karakter dan pola fikir surveyor merupakan faktor-faktor potensial yang lebih penting daripada sekedar pengetahuan-pengetahuan teknik untuk kesuksesan nya setiap hari. Dengan data, keadaan yang ada, dan pengalaman sebelumnya, seorang surveyor harus bisa menentukan keputusan yang benar dan rasional. Memiliki kendali emosi, rasa tanggung jawab kepada tim dan memperhatikan kebutuhan tim nya juga menjadi kompetensi surveyor.

Tentu dengan membaca banyak buku seorang surveyor dapat memiliki pengetahuan yang luas, tetapi seorang surveyor juga harus memiliki pengalaman yang cukup untuk memberikan wawasan terhadap apa yang terjadi di lapangan. kadang yang tertulis di buku itu tidak sesuai dengan yang terjadi di lapangan, maka dari itu seorang surveyor harus memiliki wawasan yang luas dan pengelaman yang banyak.

Tidak lupa juga mengenai ketahanan fisik di lapangan, seorang surveyor juga harus memiliki ketahanan fisik yang kuat sehingga projek dapat berjalan dengan baik dan lancar, apabila surveyor tidak memiliki ketahanan fisik yang kuat maka projek tersebut bisa tertunda dan akhirnya bisa menyebabkan timeline projek nya berantakan.

Memiliki pemahaman dalam mengoperasikan alat survey juga menjadi standard kompetensi dalam menjadi seorang surveyor. baik dari Total Station, Theodolite, Watepass/Autolevel, Kompas, Klinometer sampai GPS Geodetik seorang surveyor harus bisa mengoperasikan, membaca data, dan mengolah data untuk dijadikan acuan dalam mengambil keputusan.


Demikian artikel tugas dan kompetensi surveyor tanah topografi, semoga dengan membaca artikel ini anda mendapatkan manfaat dan pengetahuan yang jelas. Untuk anda calon surveyor, mengetahui tugas dan kompetensi surveyor menjadikan kamu yakin atau tidak nya dalam mengambil karir atau bidang ini.

 BACA JUGA : Kumpulan Artikel dan Pengetahuan Geodesi dan Pemetaan

HUBUNGI KAMI DI WHATSAPP
error: Maaf ga bisa di klik kanan!!!